Friday, June 2, 2017

Holy Love 29, 30, 31 Mei & 1 Juni 2017

Holy Love, 29 Mei 2017
Memorial Day

Bunda Maria hadir dengan memegang sebuah bola dunia. Dia berkata: Terpujilah Yesus.

Hari ini negaramu memperingati wafatnya ribuan orang yang menderita demi bangsamu (Amerika Serikat). Aku mengajakmu untuk menyadari bahwa banyak pula orang yang menderita kematian demi iman Kristiani mereka di setiap negara di dunia. Hal ini terutama terjadi di Timur Tengah dan di tempat-tempat seperti di Afrika, selain ada juga di Amerika Selatan serta pada kejadian-kejadian tersembunyi di dalam bangsamu sendiri. Di samping semuanya itu ada juga mereka yang menderita penganiayaan, seperti dirimu sendiri (Maureen) yang menerima Pesan-pesan atau Penampakan-penampakan dari Surga. Aku telah diutus oleh Puteraku pergi ke segala bangsa hingga ke ujung-ujung terjauh dari bumi ini untuk mendorong dan menuntun anak-anakku. Kehadiranku telah mengkhawatirkan para penguasa setempat yang telah menyalah-gunakan kekuasaan mereka. Kehadiranku menyemangati Kebenaran-kebenaran Iman yang sederhana. Namun sikap skeptis manusia melemahkan berbagai upayaku.

Hari ini aku memintamu untuk berdoa bagi seluruh martir Kristiani agar semangat mereka tidak dilupakan. Berdoalah juga bagi umat Kristiani yang masih berada dalam bahaya dan serangan. Berdoalah dengan tekun bagi para utusanku di dunia saat ini, agar mereka tidak diserang dan disalah-pahami. Aku juga berdoa bersamamu.

Holy Love, 29 Mei 2017

Aku adalah Yesusmu yang lahir menjelma.

Aku berkata kepadamu bahwa bukan saja mereka yang menerima Pesan-pesan dan penampakan-penampakan yang mengalami penderitaan kemartiran-kering saat ini. Seringkali justru mereka yang percaya akan campur tangan Surgawi ini yang banyak dianiaya. Penganiayaan yang terbesar seringkali berasal dari keluarga mereka sendiri.

Aku mengajak mereka yang menderita beban salib ini untuk tetap teguh dan berani. Hal ini tidaklah berbeda dengan keadaan pada zamanKu dulu, ketika umat Kristiani awali diserang oleh orang-orang yang tidak percaya. Aku masih menderita bersamamu.

Holy Love, 30 Mei 2017

Maria -- Tempat Perlindungan Holy Love, berkata: Terpujilah Yesus.
Aku datang kepadamu hari ini dengan penuh pengertian dan kasih sayang keibuanku karena aku selalu berusaha mencari yang baik bagimu. Kita bersama-sama harus memprihatinkan keadaan spirituil dunia saat ini, karena itulah yang sedang mengarahkan seluruh peristiwa-peristiwa manusia di dunia ini. Ketika Holy Love tidak ada di dalam hati, maka segala macam agenda jahat bisa dan akan berkuasa. Karena tidak adanya Holy Love inilah maka yang baik dan yang jahat sulit dibedakan.

Orang-orang tidak harus mengidentikkan dirinya dengan Misi Holy Love di tempat ini* untuk bisa hidup di dalam Holy Love, tetapi yang penting adalah mereka membiarkan Allah dan Perintah-perintahNya menguasai hati mereka. Jika tidak, maka mereka akan mengikuti allah-allah dan guru-guru palsu. Pada hari-hari ini sudah terbiasa bagi manusia untuk menghargai pendapat manusia, lebih daripada Perintah-perintah Allah.

Seperti yang selalu kulakukan, hari ini aku datang untuk mendorong Holy Love di dalam hati manusia, dimana jika tanpa hal itu maka dunia akan menciptakan jarak antara perjalanan perbuatannya dengan Kehendak Allah. Misiku adalah mengatakan hal ini kepadamu. Misimu adalah mewartakan Holy Love.

* The ecumenical Mission of Holy and Divine Love at Maranatha Spring and Shrine.

Read 1 Timothy 4:1-2,7-8+

Tetapi Roh dengan tegas mengatakan bahwa di waktu-waktu kemudian, ada orang yang akan murtad lalu mengikuti roh-roh penyesat dan ajaran setan-setan oleh tipu daya pendusta-pendusta yang hati nuraninya memakai cap mereka…. Tetapi jauhilah takhayul dan dongeng nenek-nenek tua. Latihlah dirimu beribadah. Latihan badani terbatas gunanya, tetapi ibadah itu berguna dalam segala hal, karena mengandung janji, baik untuk hidup ini maupun untuk hidup yang akan datang.

Synopsis: Nubuatan tentang kemurtadan di dalam Kitab Suci selama saat-saat Akhir Zaman. Peringatan agar kita tidak ditipu oleh penalaran manusia, tetapi agar kita hanya bergantung kepada iman dan memusatkan perhatian kepada pertumbuhan kesucian.

+-Scripture verses asked to be read by Mary, Refuge of Holy Love.
-Scripture taken from the Ignatius Bible.
-Synopsis of Scripture provided by Spiritual Advisor.

Holy Love, 31 Mei 2017

Maria -- Tempat Perlindungan Holy Love, berkata: Terpujilah Yesus.

Anak-anak yang terkasih, janganlah kamu terus menentang Puteraku dengan cara melakukan keinginanmu sendiri. Masa depan dari planetmu ini bergantung kepada hal itu. Agama yang lain tak akan menguasai dan menghancurkan kehidupan seperti yang kau ketahui saat ini. Justru penghinaanmu terhadap Kehendak Allah itulah yang merupakan sebuah ancaman yang lebih besar. Bertobatlah.

Holy Love, 1 Juni 2017

Maria -- Tempat Perlindungan Holy Love, berkata: Terpujilah Yesus.

Pada hari-hari ini Allah melimpahkan rahmat yang belum pernah terjadi sebelumnya, untuk mengatasi kebingungan dan kepuasan diri yang begitu besar di antara orang-orang. Setiap jiwa bertanggung-jawab untuk menanggapi rahmat itu, apakah dia mau bekerja sama ataupun mengabaikannya.   

Setelah penampakan-penampakanku di Fatima (Portugal), banyak sekali rahmat yang ditolak karena kesesatan manusia dan tidak ada persetujuan dari penguasa. Begitu juga yang terjadi di tempat penampakan ini* sehingga tak ada pelajaran yang bisa mereka dapatkan. Jiwa-jiwa banyak yang menjadi musnah, padahal seharusnya mereka bisa diselamatkan melalui Holy Love. Tak ada dorongan yang diberikan oleh mereka yang berkuasa untuk melakukan perubahan.

Aku datang untuk meminta doa dan kurban bagi imam-imammu, para religius dan hirarki Gereja. Berdoalah agar kesombongan spirituil, sikap yang merasa benar sendiri, tidak sampai menguasai hati mereka. Ini adalah cobaan besar bagi banyak orang.

* The apparition site of Maranatha Spring and Shrine.

Read 2 Timothy 3:1-5+

Ketahuilah bahwa pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar. Manusia akan mencintai dirinya sendiri dan menjadi hamba uang. Mereka akan membual dan menyombongkan diri, mereka akan menjadi pemfitnah, mereka akan berontak terhadap orang tua dan tidak tahu berterima kasih, tidak mempedulikan agama, tidak tahu mengasihi, tidak mau berdamai, suka menjelekkan orang, tidak dapat mengekang diri, garang, tidak suka yang baik, suka mengkhianat, tidak berpikir panjang, berlagak tahu, lebih menuruti hawa nafsu dari pada menuruti Allah. Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya. Jauhilah mereka itu!

Synopsis: Ini adalah saat kesengsaraan dari saat-saat Akhir Zaman dimana hati dunia ini sedang memasukinya, sementara banyak orang telah menjadi pengasih dirinya sendiri, menyembah allah-allah uang, kekuasaan dan status sosial, kecongkakan, penyalah-gunaan, ketidak-taatan, pencemaran, tidak bersyukur, fitnah, percabulan, kekerasan, dan membenci kebaikan. Mereka telah menjadi berbahaya, sombong, pengasih kenikmatan daging, bukannya pengasih Allah. Banyak manusia yang berpura-pura saleh, tetapi mereka menyalah-gunakan kekuasaan dan kekuatannya. Sebagai sisa umat yang setia, janganlah kamu mendengarkan mereka, tetapi tetaplah mewaspadai pengaruh mereka.

+-Scripture verses asked to be read by Mary, Refuge of Holy Love.
-Scripture taken from the Ignatius Bible.

-Synopsis of Scripture provided by Spiritual Advisor.

Silakan melihat artikel lainnya disini : http://rosa-devosi.blogspot.co.id/