
PENAMPAKAN KE ENAM 7 Desember 1947 Perawan Terberkati sekali lagi menampakkan diri di Basilika Montichiari. Ada 3 orang hadir disana, termasuk bapa pengakuan Pierina. Bunda Maria, Rosa Mystica, menenakan mantel putih yang pada pinggirnya dipegangi oleh seorang anak laki-laki di sebelah kanan, dan seorang anak perempuan di sebelah kiri Bunda Maria. Dia berkata :"Aku akan menunjukkan hatiku besok, dimana hanya sedikit sekali yang diketahui oleh manusia. Di Fatima aku meminta agar devosi kepada hatiku disebarluaskan". Dan dengan suara yang lebih lembut lagi Dia melanjutkan :"Aku ingin membawa hatiku kepada keluarga-keluarga Kristiani di Bonate" (dekat Bergamo, Italia), dan setelah berhenti sebentar dia menambahkan :"Disini, di Montichiari, aku berharap untuk dihormati sebagai R O S A M Y S T I C A seperti yang sering kutunjukkan, bersama dengan devosi kepada hatiku, yang harus secara khusus dilaksanakan didalam lembaga-lembaga religius, agar mereka me...