PESAN DARI TUHAN YESUS KRISTUS
KEPADA LUZ DE MARÍA
27 MEI 2023
Anak-anak yang terkasih, Aku memberkati kamu.
Hiduplah di dalam persaudaraan sebagaimana Kehendak-Ku.
Hendaknya kamu melanjutkan perjalananmu dengan damai bersama saudara-saudarimu, dengan membawa Kasih-Ku kemana pun kamu menuju.
AKU MENGAJAK KAMU SEMUA KEPADA PERTOBATAN YANG SEJATI SERTA MENGAKUI DOSA-DOSAMU AGAR KAMU MENERIMA RAHMAT UNTUK MEMILIKI KASIH YANG LEBIH BESAR PADA HARI YANG SANGAT ISTIMEWA INI:
PERAYAAN DARI ROH KUDUS-KU. (1)
Agar kamu dapat memahami bagaimana kamu hidup dan berapa banyak buah yang kau hasilkan, maka buah dari kasih sangatlah diperlukan olehmu, kasih yang melampaui apa yang bersifat duniawi, kasih yang dicurahkan Roh Kudus-Ku kepada anak-anak-Ku di tengah berbagai malapetaka saat ini, agar kamu tidak sampai putus asa. Kasih dari Roh Kudus-Ku akan mempertahankan kamu tidak putus asa, tetap teguh dan selalu mempertahankan imanmu kepada-Ku.
Teruslah kamu meminta Karunia Roh Kudus-Ku di dalam dirimu. Hal itu perlu bagimu untuk kau miliki, agar kamu menjadi layak untuk memiliki harta yang begitu besar:
(1) Kebijaksanaan
(2) Pengertian,
(3) Nasihat,
(4) Keperkasaan,
(5) Kesalehan
(6) Belas kasih
(7) Takut akan Tuhan.
Hendaknya kamu bekerja dan bertindak di dalam Kehendak-Ku, mematuhi Hukum-Ku, menjalani kehidupan yang bermartabat dan hidup secara bermartabat.
Dari Karunia Roh Kudus-Ku muncullah buah-buah yang diperlukan bagi kehidupan yang benar, dan menyadari sepenuhnya bahwa tanpa Aku, kamu bukanlah apa-apa.
Ini adalah:
KASIH: yang menuntun kamu kepada amal kasih, untuk menghayati kehidupan persaudaraan sepenuhnya dan melaksanakan Perintah Pertama.
SUKACITA: sebagai kegembiraan di dalam jiwa, itu menegaskan kepadamu, di atas segalanya, bahwa ketakutan tidak ada jika kamu tinggal bersama Aku.
DAMAI: itu adalah hasil dari mereka yang menyerahkan dirinya kepada Kehendak-Ku dan hidup aman dalam perlindungan-Ku, terlepas dari kehidupan duniawi ini.
KESABARAN: dimiliki oleh mereka yang tidak terganggu oleh kesengsaraan hidup atau godaan, tetapi mereka hidup di dalam keharmonisan total dengan sesama.
KETEKUNAN: Menyadari bagaimana manusia bergantung pada kuasa penyelenggaraan-Ku, bahkan ketika segala sesuatu tampak mustahil; karunia ini memberimu kemurahan hati.
KEBAIKAN HATI: ini dimiliki oleh manusia yang baik dan lembut hati, selalu menjaga kebaikan terhadap orang lain dalam segala urusan mereka.
KEBAIKAN: selalu bermanfaat bagi sesama, seperti Diriku. Sifat berbakti kepada sesama senantiasa hadir pada orang yang memiliki sifat ini.
LEMAH LEMBUT: ini membuat seseorang bersikap tenang; sikap ini adalah bagaikan rem bagi sikap kemarahan dan emosional; sikap lemah lembut ini tidak mentolerir ketidakadilan, sikap ini tidak memungkinkan balas dendam atau marah.
KESETIAAN: bersaksi tentang kehadiran-Ku pada setiap orang yang setia kepada-Ku sampai akhir; dia hidup dari kasih-Ku, di dalam kebenaran.
KESEDERHANAAN: sebagai Bait Roh Kudus-Ku, hidup secara bermartabat dan sopan santun, memberikan kepada bait itu martabat yang diperlukan agar tidak mengecewakan Roh Kudus-Ku.
MENAHAN DIRI: orang akan memiliki tingkat kesadaran yang tinggi dengan memiliki Roh Kudus-Ku. Untuk alasan ini, manusia akan menjaga ketertiban dalam pekerjaan dan tindakannya, tanpa menginginkan apa yang tidak dimilikinya, menjadi saksi dari keteraturan internal dan mengendalikan keinginan.
KESUCIAN: sebagaimana Bait Roh Kudus-Ku mempertahankan penyatuan sejati dengan-Ku; untuk ini mereka menyerah sepenuhnya kepada-Ku, sehingga hal itu akan melemahkan segala gangguan, tidak hanya pada daging, tetapi juga gangguan pada batin yang bisa membawa mereka kepada gangguan dalam pekerjaan dan tindakan mereka.
ANAK-ANAK TERKASIH, JADILAH SAKSI YANG BENAR DARI ROH KUDUS-KU, BUKAN SETENGAH-SETENGAH, TETAPI SEPENUHNYA.
Berdoalah anak-anak terkasih, berdoalah, gunung-gunung berapi (2) mengaum dan membawa anak-anak-Ku untuk menderita, mengubah iklim di seluruh bumi.
Berdoalah, anak-anak terkasih, agar Roh Kudus-Ku hadir sepenuhnya di dalam diri anak-anak-Ku, dan hal itu menjadi penyebab agar kejahatan tidak merasuki umat manusia.
Berdoalah anak-anak-Ku, rasa sakit yang hebat melanda Gereja-Ku...
Berdoalah, anak-anak-Ku, berdoalah demi kepercayaan umat manusia kepada-Ku.
ROH KUDUS-KU MEMERINTAH DI DALAM HATI SETIAP ANAK-KU; KINI TERGANTUNG PADA MASING-MASING ORANG UNTUK MENYAMBUTNYA DAN BEKERJA SAMA SERTA BERTINDAK DENGAN BENAR AGAR ROH KUDUS-KU TETAP ADA DI DALAM DIRIMU.
Tetaplah kamu waspada secara spiritual.
Aku memberkati kamu dengan Kasih-Ku.
Yesusmu
SALAM MARIA YANG PALING MURNI, YANG DIKANDUNG TANPA DOSA.
SALAM MARIA YANG PALING MURNI, YANG DIKANDUNG TANPA DOSA.
SALAM MARIA YANG PALING MURNI, YANG DIKANDUNG TANPA DOSA.
(1) Mengenali Bait Roh Kudus, silakan baca di sini...
(2) Tentang gunung berapi, silakan baca di sini…
KOMENTAR LUZ DE MARÍA
Saudara-saudari,
Dihadapkan dengan berbagai karunia dan buah yang begitu besar yang ditekankan oleh Tuhan kita Yesus Kristus kepada kita, maka kita harus berusaha untuk mencapai semua itu secara bermartabat. Tanpa berpuas diri dengan memandangnya dari jauh, atau sebagai sesuatu yang tidak dapat dicapai, maka kesiapan kita sangatlah penting.
Marilah kita memelihara kesadaran akan perlunya hati kita dipenuhi oleh Roh Kudus dalam kesatuan dengan Tritunggal Mahakudus.
Seruan:
Datanglah ya Roh Ilahi,
Limpahkanlah Cahaya-Mu dari langit.
Bapa yang penuh kasih kepada orang miskin.
Limpahkanlah karunia-Mu yang indah.
Cahaya yang menembus jiwa,
sumber segala kenyamanan terbesar.
Datanglah, Tamu jiwa yang amat manis,
berilah aku istirahat di tengah kerja keras kami,
Saat istirahat dari kesibukan kami,
Engkaulah angin semilir di saat kebakaran kami,
kebahagiaan yang menghapus air mata
dan kenyamanan di dalam perjuangan.
Masuklah ke dasar jiwaku,
hai Cahaya Ilahi,
untuk memperkaya kami.
Lihatlah kekosongan hati manusia
jika Engkau tidak hadir di dalamnya.
Lihatlah kekuatan dosa,
jika Engkau tidak menghembuskan napas-Mu kepadanya.
Siramilah tanah yang kering,
sembuhkanlah hati yang sakit,
bersihkanlah noda yang meresap
hangatkan hidup yang beku,
jinakkan roh yang liar,
bimbinglah orang yang menyimpang jalan.
Limpahkanlah tujuh Karunia-Mu,
seturut iman dari hamba-hamba-Mu.
Demi kebaikan dan rahmat-Mu,
berilah karunia atas jasa kami;
selamatkan orang yang mau menyelamatkan dirinya
dan berilah kami sukacita-Mu yang kekal.
Amin.
DOWNLOAD BUKU TENTANG ROH KUDUS...
-------------------------------------
Silakan membaca artikel lainnya di sini:
Kumpulan Pesan Luz De María Tentang Fatima
Selangkah lebih dekat kepada Tanda dari Binatang…