Ned Dougherty, 8 Desember 2022
Pesan Bunda Maria, Yang Dikandung Tanpa Noda Kepada Ned Dougherty
8 Desember 2022
December 8, 2022 @ 3:33 am
St Rosalie’s Campus, Hampton Bays, New York
Anakku yang terkasih,
Aku menampakkan diri kepadamu hari ini, pada Pestaku, Maria Yang Dikandung Tanpa Noda, dengan membawa sebuah pesan yang sangat penting bagi anak-anakku dari segala usia!
Pada hari ini aku meminta kepada kamu semua untuk merenungkan keutamaan-keutamaan dari Bunda Surgawimu ini, dan tentang diriku sebagai Yang Dikandung Tanpa Noda dan semua makna dari berkat yang tanpa dosa ini – tidak hanya bagi Ibu Surgawimu ini saja, tetapi juga bagi semua anak Allah. Sebagai anak dan keturunan Adam dan Hawa, kamu dilahirkan ke dunia ini dalam keadaan ternoda oleh dosa asal umat manusia. Tetapi melalui kepatuhanmu pada Sepuluh Perintah Allah, kamu akan dapat berjuang untuk hidup tanpa dosa dan mencapai keselamatan kekal di Alam Surgawi.
Lakukanlah hal itu dengan memohon kepada Allah Bapa melalui Putra-Nya, Penebusmu Yesus Kristus, serta melalui perantaraan Bunda Surgawimu ini, karena hanya ada sedikit sekali wali gereja dan para imam yang tersisa di antara kamu, yang bisa memimpin dan menuntun kamu dengan teladan yang baik dalam mempraktikkan iman yang benar dari Gereja Putraku, dengan kepatuhan pada kehidupan tanpa dosa melalui Sepuluh Perintah Allah.
Di manakah para uskup, dan di manakah para imam? Apakah mereka mewartakan kepatuhan terhadap Sepuluh Perintah Allah? Kapankah kamu mendengar para wali gereja itu dan para imam berbicara dari mimbar Gereja Putraku tentang pentingnya hidup tanpa dosa dan kepatuhan yang teguh terhadap Sepuluh Perintah Allah? Apakah mereka memuliakan Bunda Terberkati dan Yang Dikandung Tanpa Noda dengan berkhotbah dan mewartakan pentingnya hidup tanpa dosa?
Sikap diam adalah apa yang kau dengar dari banyak sekali uskup dan pastor! Tidak mengherankan jika anak-anakmu telah begitu besar ditipu dengan sangat efektiv oleh mereka hingga saat ini banyak sekali dari anak-anakmu yang dengan nyaman ditempatkan di sarang setan!
Dimulai dengan pentahbisan Putraku atas para rasul-Nya 2.000 tahun yang lalu dan selama berabad-abad kemudian, para wali gereja dan imam telah ditahbiskan untuk mematuhi Sepuluh Perintah Tuhan yang diukir pada loh batu dan diberikan kepada Musa 3.500 tahun yang lalu. Jelas bahwa loh batu itu yang diberikan kepada Musa telah memimpin seluruh umat manusia selama berabad-abad -- yang berlawanan "batu penuntun" yang baru yang diciptakan oleh Setan, sedangkan Batu Penuntun yang sejati telah dihancurkan.
Banyak sekali wali gereja dan pastor di dalam Gereja Putraku telah tertipu oleh Tata Dunia Baru dari setan dan cara-cara okultismenya. Banyak uskup dan pastor bahkan telah memeluk “batu penuntun” buatan setan yang sekarang telah menjadi puing-puing! Biarlah ini menjadi tanda bagi para wali gereja dan para pastor dan bagi antek-antek Tata Dunia Baru lainnya yang berasal dari setan … WASPADALAH selalu!
Berdoalah untuk semua jiwa mereka – khususnya bagi para wali gereja dan pastor yang telah murtad yang telah memeluk Tata Dunia Baru dari setan – karena mereka akan terbakar di dalam neraka untuk selama-lamanya, kecuali mereka dan mau bertobat atas semua kebohongan dan dosa mereka terhadap kemanusiaan!
Para wali gereja dan para imam yang tetap setia kepada Sabda Putraku sedang berjuang melawan kerajaan dan kekuatan setan saat mereka menyaksikan pengambilalihan Gereja Putraku dengan kekerasan. Demikian pula, para pemimpin politikmu, yang moralnya telah dibengkokkan oleh kaum globalis dan politisi yang dikendalikan oleh setan, yang memaksakan pengambilalihan Amerika demi kepentingan tuan mereka: setan.
Demikian pula, setan telah secara efektif melakukan pengambilalihan kekuasaan secara keras terhadap institusi-institusi pendidikanmu, terutama terhadap anak-anak muda yang dicuci otaknya oleh entitas setan dan okultisme. Di sekolah-sekolahmu, apa yang disebut serikat buruh – yang telah tersesat dalam kewajiban etis dan moral mereka kepada anak-anakmu – telah menjadi agen provokator setan dalam menerapkan ideologi komunis, sosialis, dan Marxis anti-Tuhan, terutama memalingkan anak-anak dari orang tua mereka dan Gereja. Dengan menjauhkan anak-anakmu dari pendidikan yang efektif, bermoral, dan saleh, antek-antek setan itu secara diam-diam telah mengajari anak-anakmu bahwa yang benar adalah salah dan yang salah adalah benar.
Di sekolah-sekolahmu, hiruk pikuk soal perubahan iklim adalah pekerjaan setan; teori ras kritis adalah karya setan; kebingungan soal gender adalah pekerjaan setan; globalisme tata dunia baru adalah karya setan; aktivisme pro-aborsi adalah pekerjaan setan; dan penguncian wilayah yang kejam serta pembatasan aktivitas dengan alasan Covid, adalah pekerjaan setan.
Pertama-tama, hiruk pikuk dan histeria perubahan iklim tidak didasarkan pada hukum ilmu alam Tuhan yang tidak dapat diubah, tetapi pada kepalsuan yang dimanipulasi oleh antek-antek setan, untuk membujuk dan mengendalikan anak-anakmu menjauh dari Tuhan dan jatuh ke dalam sistem kepercayaan sekuler yang tidak ada hubungannya dengan iklim, yang mana telah, sedang, dan akan selalu dikendalikan oleh Bapa di Surga demi kepentingan seluruh umat manusia. Kaum elit globalis dan okultisme yang berkumpul di sarang ular dari pertemuan-pertemuan global dengan memakai jas-tiga-potong dan gaun mewah para desainer, tidak akan menang, dan mereka sedang mengutuk diri mereka sendiri ke dalam neraka karena kebohongan mereka terhadap kemanusiaan dan karena mencuci otak anak-anakmu untuk diserahkan kepada setan.
Kedua, apa yang disebut teori ras kritis telah diterapkan di sekolah-sekolahmu oleh kaum elit globalis dengan kedok keragaman, kesetaraan, dan kesamaan hak, padahal niat mereka yang sebenarnya adalah untuk menciptakan bias, perpecahan, dan kebencian rasial untuk semakin mengasingkan anak-anakmu dari satu sama lain.
Ketiga, Allah Bapa dalam Visi Agung-Nya bagi umat manusia, telah menciptakan manusia; dan Tuhan menciptakan pria dan wanita; dan Tuhan tidak memilih untuk menciptakan jenis kelamin lain. Di mata Allah Bapa, tidak ada kebingungan.
Keempat, Tuhan tidak memilih umat manusia untuk secara paksa bermigrasi dan berintegrasi dengan risiko yang membahayakan negara-negara berdaulat yang saleh dan damai. Antek-antek globalis setan sedang berusaha membubarkan kedaulatan Amerika Serikat dengan migrasi paksa dan perdagangan manusia dan narkoba, untuk mengadu warga melawan para migran dan untuk membangkrutkan AS.
Kelima, sebagai Ibu Surgawimu, aku bersedih atas para wanita – khususnya para wanita muda yang mempromosikan apa yang mereka sebut “hak untuk memilih”. Mereka memilih mati daripada hidup, terhadap anak-anak mereka yang belum lahir, yang melanggar Perintah Kelima. Tuhan bersabda kepada Musa: "Jangan Membunuh." Aborsi adalah pembunuhan.
Akhirnya, dalam tindakan iblis mereka yang paling keterlaluan terhadap anak-anak, antek-antek setan itu menggunakan pandemi terencana mereka, untuk menyangkal hak anak-anakmu atas pendidikan sambil menutupi, menghalangi dan menjauhkan mereka secara sosial, untuk melatih anak-anakmu agar patuh menjadi budak di masa depan bagi Tata Dunia Baru.
Apakah kamu telah begitu dibutakan sehingga kamu tidak bisa melihat tangan-tangan setan yang sedang mengendalikan anak-anakmu, dan kekuatan serta kendali media arus utama atas dirimu? Tanpa kau sadari, kamu telah mengizinkan para guru – yang bertindak sebagai antek setan – untuk memaksa anak-anakmu mengenakan masker dan menyebarkan ajaran sesat untuk menjadikan anak-anakmu sebagai ruangan yang lapang bagi negara komunis Marxis.
Apa yang terjadi di duniamu sehingga semua aktivitas setan ini dibiarkan menguasai anak-anak Allah? Apa yang terjadi adalah: perjalanan hidup tanpa dosa tidak hanya dianggap ketinggalan zaman, tetapi juga dilupakan oleh anak-anak Allah. Yang terjadi adalah kejahatan setan. Sekarang setan telah memiliki anak-anakmu dalam genggamannya dan dia dapat dengan mudah mengendalikan anak-anakmu, yang telah menyerah pada perbuatan aborsi, alkohol dan narkoba, kebingungan soal gender dan kesenangan yang mesum.
Apakah anak-anakmu sudah bukan lagi menjadi milikmu sendiri?
Bangunlah! Setan telah menguasai banyak dari mereka. Mereka bukan lagi milikmu untuk dipengaruhi dan dicintai. Jika kamu percaya akan perkataanku, cobalah berbicara kepada mereka tentang Sepuluh Perintah Allah. Dan kemudian berdoalah dengan sungguh-sungguh bagi jiwa mereka yang telah terjatuh.
Sekarang saat kamu mempersiapkan sekali lagi untuk perayaan Kelahiran Putraku, Tuhan dan Juruselamatmu, Yesus Kristus -- aku memintamu untuk dengan tegas menjalin kembali hubungan dengan anak-anakmu melalui Kasih Tuhan, melalui keyakinan teguh pada Sepuluh Perintah Allah, dan melalui kekuatan doa-doamu, untuk mengalahkan setan dan cengkeramannya atas anak-anakmu – tanpa memandang usia mereka.
Semoga hal itu terjadi!
Syukur kepada Allah.
Pesan berakhir jam 4:52 pagi.
----------------------------------
Silakan membaca artikel lainnya di sini:
Hanya Selangkah Lagi Menuju Tanda Dari Binatang
Pesan kepada Veronica Lueken, Bayside, New York, February 10, 1978
Mata Uang Tunggal Dunia Termasuk Dalam Permainan Akhir Dari Great Reset
Agenda LGBT Berusaha Menghancurkan Anak-anak
Pesan kepada Veronica Lueken, Bayside, New York, September 14, 1972