LDM, 6 Juni 2022

 

PESAN DARI PERAWAN MARIA TERBERKATI

KEPADA PUTRI TERKASIHNYA

LUZ DE MARÍA

6 JUNI 2022

 

https://www.revelacionesmarianas.com/index.htm

 

 

 


 

 

Anak-anak yang terkasih dari Hatiku Yang Tak Bernoda:

 

AKU MEMBERKATI KAMU DENGAN KASIHKU,

AKU MEMBERKATI KAMU DENGAN FIATKU.

 

Anak-anak, aku memanggilmu untuk segera bertobat. Beberapa ada yang bertanya: aku harus bagaimana?

 

Kamu harus memutuskan untuk berpaling dari dosa, dari segala sesuatu yang merusak indera rohani dan jasmani, pikiran, angan-angan, dan segala sesuatu yang mengeraskan hatimu.

 

Kamu harus membuat keputusan yang tegas, dengan tujuan yang pasti untuk mengatasi semua kegagalan yang mungkin kau alami dalam upaya untuk melepaskan diri dari hal-hal duniawi, dari dosa dan dari kebiasaan yang tidak pantas. Tirani dari ego manusia menjadi kuat ketika ia dibiarkan mengendalikan nafsu daging dan indera.

 

Bertobatlah dengan cara menjauh dari apa yang bisa merusak dirimu dan membawamu untuk menyatu dengan hal-hal yang rendah dan nista, di mana Iblis bergerak. Dosa akan membuatmu menyangkal Putra Ilahiku dan ini sangat serius, karena akibatnya adalah bahwa kamu akan menjauhkan dirimu sendiri dari Keselamatan Kekal, jika kamu tidak mau bertobat.

 

DOSA SEDANG MEMASUKI WILAYAH-WILAYAH YANG BERBAHAYA DARI APA YANG DILARANG DAN SALAH, DI MANA JIWA AKAN SANGAT MENDERITA.

 

Manusia memiliki kehendak bebas dan aku melihat begitu banyak anak-anakku yang terus-menerus jatuh ke dalam dosa yang sama karena kebodohan. Mereka berkata: "Aku ini bebas. Kebebasan adalah milikku," dan dengan demikian mereka tenggelam ke dalam kubangan dosa yang memuakkan, dari tempat mana mereka tak bisa keluar karena kesombongan, dengan menyalahgunakan kehendak bebasnya.


BERTOBATLAH !

 

Pikirkanlah tentang bagaimana keadaan dirimu, apa yang kau lakukan, bagaimana kamu bereaksi, bagaimana relasimu dengan saudara-saudarimu, bagaimana kamu bertindak dan bagaimana kamu melakukan sesuatu. (lht. Mzm. 50 (51), 4-6)

 

Anak-anak, umat manusia berada dalam bahaya dan jika tanpa pertobatan mereka mudah sekali menjadi mangsa bagi setan. 

 

PERUBAHAN-PERUBAHAN BESAR SEDANG TERJADI!

 

Paham modernisme datang untuk menghancurkan spiritualitas anak-anakku, menuntun mereka untuk mengkhianati Putraku. Banyak sekali orang yang merasa dirinya bijak, yang akhirnya menjadi bodoh dan terjerumus ke dalam keburukan.

 

Perubahan atas diri manusia sangatlah mendesak agar mereka tidak tertipu.

 

Manusia hendaknya berada dalam pertobatan yang terus-menerus, dengan dorongan untuk selalu dibersihkan dari dosa.

 

Aku memanggilmu terutama untuk menguatkan dirimu, sebagai umat dari Putraku, dengan menjalankan puasa, doa, Ekaristi dan kasih persaudaraan.

 

SEBAGAI IBU, AKU INGIN BERBICARA KEPADAMU HANYA TENTANG KEMULIAAN SURGA. TERUTAMA SAAT INI AKU HARUS BERBICARA TENTANG BETAPA DEKATNYA IA TELAH DATANG DAN HAL ITU DAPAT MENYEBABKAN KAMU TERSUNGKUR TAKJUB.

 

Dalam keadaan seperti sekarang ini manusia harus berubah dan bersiap untuk menjadi makhluk yang sama sekali baru.

 

Kekerasan terus meningkat di tengah berbagai ketidaksepakatan umat manusia, hingga menghasilkan kekacauan di antara negara-negara. Itulah sebabnya aku memanggilmu untuk memuji Putra Ilahiku, berdoa dan mewujudkan persaudaraan. Manusia tidak akan dapat memberikan apa yang tidak mereka miliki.

 

ANAK-ANAK, KAMU PERLU MENGASIHI DAN MENYEMBAH PUTRAKU AGAR KAMU BISA MEMPERKENALKAN DIA KEPADA SAUDARA-SAUDARIMU SEBELUM TERLAMBAT.

 

Umat ​​terkasih dari Putraku, inilah saatnya untuk mengangkat hatimu kepada Putraku. Jika kamu menjauh dari Puteraku kamu tak bisa apa-apa.

 

Lebih banyak lagi penyakit akan datang yang bukan merupakan Kehendak Ilahi, tetapi itu karena ilmu pengetahuan yang disalahgunakan. Berdoalah dan gunakan berbagai sarana yang telah ditunjukkan kepadamu.


WUJUDKAN PERSAUDARAAN DAN JANGANLAH HIDUP DALAM PERTENGKARAN...

PERSATUAN SANGATLAH PENTING. MEREKA YANG HIDUP DALAM PERTENGKARAN AKAN MENGALAMI KESULITAN DI HADAPAN SEGALA ANCAMAN BAHAYA DARI SETAN.

 

Aku memberkati kamu dengan kasihku. Datanglah kepada Rahim Keibuanku. Aku tetap tinggal bersama umat dari Putraku. Janganlah takut, aku selalu melindungi kamu.

 

 

Bunda Maria

 

 

SALAM MARIA YANG PALING MURNI, YANG DIKANDUNG TANPA DOSA.

SALAM MARIA YANG PALING MURNI, YANG DIKANDUNG TANPA DOSA.

SALAM MARIA YANG PALING MURNI, YANG DIKANDUNG TANPA DOSA.

 

 

 

 KOMENTAR LUZ DE MARÍA

 

 

 

Saudara-saudari,

 

Sebagai Bunda Kristus, Perawan Maria Terkudus adalah Kasih Keibuan yang digenapi bagi umat manusia.

 

Dia memberkati kita dengan Fiatnya, dengan jawaban "YA"nya atas Kehendak Tuhan, sehingga sebagai anak-anaknya kita dapat mengulangi ucapan dan tindakan Bunda kita yang Terkudus ini.

 

Bunda Maria memanggil kita untuk segera bertobat atas segala dosa kita dan dia menjelaskan langkah-langkah pertama untuk itu.

 

Tanggapan dari masing-masing orang terhadap panggilan pertobatan ini, pada saat yang sama, akan memberi kita kekuatan untuk menanggung apa yang datang kepada umat manusia. Karena dengan karunia pembedaan dan terang dari Roh Kudus kita akan bisa lebih menjadi anak-anak Tuhan daripada anak-anak setan.

 

Panggilan kepada pembedaan ini akan membuat kita berserah diri kepada Kristus dan sekaligus menolak hal-hal dari dunia ini dan dari daging.

 

Amin.

 

 

----------------------------------

 

Uskup Agung Viganò: Francis Memilih Para Kardinal Barunya Justru Karena 'Korupsi Dan Kebejatan' Mereka

Paus Mengumumkan Uskup Pro-LGBT Akan Diangkat Menjadi Kardinal

Paus menunjuk Kardinal Cupich yang pro-LGBT untuk menjabat di kantor urusan liturgi Vatikan

Elit Davos Mendorong Pengendalian Pangan Global Dengan Kedok 'Ketahanan Pangan'

Tidak ada lagi yang bersifat pribadi

Freemasonry Italia Secara Resmi Mendukung Paus Bergoglio

Sedang Diungkapkan: Rencana Totaliter Masa Depan Globalis...

 

Popular posts from this blog

LDM, 30 September 2024, Rahasia ketiga

LDM, 16 September 2024

LDM, 29 Februari 2024