Holy Love 19, 20, 21, 22, 23, 24, 25 Februari 2018
Holy
Love, 19 Februari 2018
Sekali
lagi aku (Maureen) melihat sebuah Nyala Api Besar, dan aku tahu bahwa itu
adalah Hati Allah Bapa.
Dia berkata: Aku adalah Bapa
Yang Kekal dari seluruh angkatan. Oh, betapa Aku sangat rindu untuk mengajak
masing-masing anak-anak-Ku ke Rumah-Ku untuk hidup bersama Aku dimana ruang dan
waktu tidak lagi memisahkan kita. Di dalam keabadian kamu akan memiliki segala
pengetahuan dan kamu akan tahu alasan dari segalanya. Hingga saat itu tiba,
tinggallah dalam Diri-Ku dan Aku dalam dirimu. Kebaikan-Ku yang kekal tidaklah
jauh darimu. Rasa takut tidaklah berguna. Berdoalah memohon kepercayaan.
Holy Love – adalah merupakan Dua
Perintah Besar; tolaklah segala kejahatan. Ia adalah realitas dari Kebenaran
yang harus dicari oleh setiap jiwa agar bisa memasuki Surga. Inilah sebabnya
maka kamu harus mencari kesucian dirimu melalui Holy Love. Jadikanlah Surga dan
usaha untuk menyenangkan Aku sebagai tujuan hidupmu. Dengan demikian kamu akan
menyucikan segala tugas duniawi yang terkecil sekalipun. Aku, Bapa Surgawimu,
datang untuk menunjukkan jalan kepadamu.
Aku ingin setiap jiwa merasakan
kedalaman dari Kasih Kebapaan-Ku, agar dia bisa mengasihi Aku dari dalam
hatinya, bukan dengan rasa takut, tetapi dengan rasa kasih dan bakti. Inilah
sebabnya Aku datang untuk membaharui sebuah kasih yang tak tertandingi dengan
umat manusia.
Read 2 Timothy 2:21-22+
2Tim 2:21 Jika seorang menyucikan dirinya dari hal-hal
yang jahat, ia akan menjadi perabot rumah untuk maksud yang mulia, ia
dikuduskan, dipandang layak untuk dipakai tuannya dan disediakan untuk setiap
pekerjaan yang mulia.
2Tim 2:22 Sebab itu jauhilah nafsu orang muda,
kejarlah keadilan, kesetiaan, kasih dan damai bersama-sama dengan mereka yang
berseru kepada Tuhan dengan hati yang murni.
Holy
Love, 20 Februari 2018
Sekali
lagi aku (Maureen) melihat sebuah Nyala Api Besar, dan aku tahu bahwa itu
adalah Hati Allah Bapa.
Dia berkata: Aku adalah Yang
Kekal. Seluruh Harta Kekayaan dalam Hati-Ku dicurahkan kepada umat manusia saat
ini, sementara apa yang baik dan buruk secara umum diterima sebagai hal yang
sama oleh dunia. Hal ini telah dimulai ketika manusia semakin tidak peduli
dengan usaha untuk menyenangkan Aku, mereka lebih berusaha untuk menyenangkan
dirinya sendiri. Pada waktu yang lalu, ketika hal seperti ini terjadi, Aku
menggunakan alam untuk menarik anak-anak-Ku kembali kepada-Ku. Pada hari-hari
ini, karena kecongkakan manusia, maka manusia telah mendatangkan kehancuran
bagi dirinya sendiri dengan melalui pilihan-pilihan yang salah dalam penggunaan
tehnologi yang Kuberikan kepada mereka.
Jika kamu tidak mau mengakui
bahwa Tangan-Ku ada di dalam kehidupanmu, maka Aku akan menunjukkan kepadamu,
melalui ketidak-berdayaanmu, besarnya dari peranan-Ku yang diperlukan bagi
kedamaian dan keamananmu. Pasir dari jam-pasir telah semakin habis. Aku ingin
menunjukkan kepadamu Kuasa-Ku atas dirimu melalui kemurahan-Ku, bukan melalui
murka-Ku. Karena itu arahkanlah wajahmu ke Surga dan percayalah akan Rahmat-Ku.
Read Jonah 3:10+
Yun 3:10 Ketika Allah melihat perbuatan mereka itu,
yakni bagaimana mereka berbalik dari tingkah lakunya yang jahat, maka
menyesallah Allah karena malapetaka yang telah dirancangkan-Nya terhadap
mereka, dan Iapun tidak jadi melakukannya.
Holy
Love, 21 Februari 2018
Sekali
lagi aku (Maureen) melihat sebuah Nyala Api Besar, dan aku tahu bahwa itu
adalah Hati Allah Bapa.
Dia berkata: AKU ADALAH AKU. Aku
datang untuk membuka kedok kejahatan. Di dunia ini, setiap jiwa diberi hak
untuk memilih kebaikan atau kejahatan. Saat ini perbedaan antara keduanya
semakin kabur. Inilah sebabnya Aku berkata, kamu harus mengasihi
Perintah-perintah-Ku karena ia menunjukkan kebaikan dan membuka kedok
kejahatan.
Jika kamu mengenal
Perintah-perintah-Ku maka kamu akan bisa melihat upaya-upaya setan untuk
menyesatkan kamu dan kamu akan melakukan pilihan-pilihan yang benar. Rubahlah
arah perjalanan hidupmu seperti ini. Aku tidak berbicara ini bagi
kepentingan-Ku, tetapi bagi kepentinganmu. Aku datang untuk membaharui Kuasa-Ku
atas dirimu. Perjanjian-Ku denganmu adalah berdasarkan kasih.
Read
Deuteronomy 4:5-8+
Ul 4:5 Ingatlah, aku telah mengajarkan
ketetapan dan peraturan kepadamu, seperti yang diperintahkan kepadaku oleh
TUHAN, Allahku, supaya kamu melakukan yang demikian di dalam negeri, yang akan
kamu masuki untuk mendudukinya.
Ul 4:6 Lakukanlah itu dengan setia, sebab
itulah yang akan menjadi kebijaksanaanmu dan akal budimu di mata bangsa-bangsa
yang pada waktu mendengar segala ketetapan ini akan berkata: Memang bangsa yang
besar ini adalah umat yang bijaksana dan berakal budi.
Ul 4:7 Sebab bangsa besar manakah yang
mempunyai allah yang demikian dekat kepadanya seperti TUHAN, Allah kita, setiap
kali kita memanggil kepada-Nya?
Ul 4:8 Dan bangsa besar manakah yang
mempunyai ketetapan dan peraturan demikian adil seperti seluruh hukum ini, yang
kubentangkan kepadamu pada hari ini?
Holy
Love, 22 Februari 2018
Sekali
lagi aku (Maureen) melihat sebuah Nyala Api Besar, dan aku tahu bahwa itu
adalah Hati Allah Bapa.
Dia berkata: Aku datang kepadamu
bukan untuk menakuti kamu, tetapi untuk menyemangati kamu. Aku melihat ke dalam
setiap hati dari seluruh ciptaan. Tak ada yang tersembunyi bagi-Ku. Saat ini
ada berbagai persekongkolan dan agenda-agenda tersembunyi di dunia yang akan
Kuungkapkan. Ini adalah bagian dari kuasa-Ku atas hati manusia.
Pada hari-hari ini kekerasan
yang menguasai hati manusia adalah tanda dari apa yang akan terjadi.
Manifestasi publik dari kejahatan, seperti yang terjadi di sekolah-sekolah,
adalah tanda bahwa apa yang ada di dalam hati itulah yang menentukan. Apa yang
dipilih oleh manusia sebagai kebenaran, akan tercermin di lingkungan
sekitarnya. Aku adalah Cahaya Kebenaran yang datang ke dunia dan Aku mendorong
setiap jiwa untuk kembali kepada Kebenaran yang merupakan Holy Love. Aku hanya
melihat ke dalam hati dan menilai apa yang menguasai hati itu.
Aku melihat banyak hati yang
bergerak di bidang politik, media massa, ekonomi, dan banyak hati yang
menentang Kemenangan-Ku atas Kebenaran. Kehidupan manusia semakin tidak
dianggap penting. Hal ini dimulai dari tindakan kompromi terhadap Kebenaran
seperti yang terjadi di dalam tindakan aborsi. Hal ini merupakan jalan mundur
yang jauh dari realitas Kebenaran.
Renungkanlah perkataan-Ku ini di
dalam hatimu. Biarlah hatimu berubah saat ini.
Read 1
John 3:19-24+
1Yoh 3:19
Demikianlah kita ketahui, bahwa kita berasal dari kebenaran. Demikian pula kita
boleh menenangkan hati kita di hadapan Allah,
1Yoh 3:20 sebab jika
kita dituduh olehnya, Allah adalah lebih besar dari pada hati kita serta
mengetahui segala sesuatu.
1Yoh 3:21
Saudara-saudaraku yang kekasih, jikalau hati kita tidak menuduh kita, maka kita
mempunyai keberanian percaya untuk mendekati Allah,
1Yoh 3:22 dan apa
saja yang kita minta, kita memperolehnya dari pada-Nya, karena kita menuruti
segala perintah-Nya dan berbuat apa yang berkenan kepada-Nya.
1Yoh 3:23 Dan inilah
perintah-Nya itu: supaya kita percaya akan nama Yesus Kristus, Anak-Nya, dan
supaya kita saling mengasihi sesuai dengan perintah yang diberikan Kristus
kepada kita.
1Yoh 3:24
Barangsiapa menuruti segala perintah-Nya, ia diam di dalam Allah dan Allah di
dalam dia. Dan demikianlah kita ketahui, bahwa Allah ada di dalam kita, yaitu
Roh yang telah Ia karuniakan kepada kita.
Holy
Love, 23 Februari 2018
Sekali
lagi aku (Maureen) melihat sebuah Nyala Api Besar, dan aku tahu bahwa itu
adalah Hati Allah Bapa.
Dia berkata: Aku adalah Yang
Kekal, Pencipta Semesta Alam. Aku menginginkan telingamu yang patuh kepada-Ku.
Mungkin orang-orang tidak mau mendengarkan Aku karena Aku tidak berbicara dari
puncak gunung atau Aku tidak memahat Perintah-perintah-Ku pada batu saat ini. Aku
memang telah melakukan semua itu. Namun pada hari-hari ini Aku memilih untuk berkomunikasi
dengan cara seperti ini. Aku menginginkan perhatianmu yang tidak terpecah. Perintah-perintah-Ku
adalah masih tetap Perintah-perintah-Ku. Kamu tak bisa mengabaikannya sambil
berharap bisa mencapai Surga. Adalah penolakan manusia terhadap ketetapan-ketetapan-Ku
yang membuat mereka berada dalam kesulitan seperti itu.
Hati Kebapaan-Ku adalah merupakan
tujuan akhir dari setiap jiwa, tujuan dan alasan dari keberadaan setiap jiwa. Adalah
Aku yang menciptakan setiap jiwa dengan tujuan seperti ini. Pada saat inilah Aku
memanggil setiap jiwa untuk mengejar tujuan ini. Hati Kebapaan-Ku adalah tempat
bagi seluruh rasa damai dan keamanan. Ketaatan kepada Perintah-perintah-Ku adalah
kunci untuk memasuki tempat ini dan mendapatkan tujuan akhir itu.
Janganlah kamu terpeleset kepada
pemikiran modern yang menganggap seolah Aku tidak ada. Kamu harus bertanggung-jawab
kepada-Ku. Perintah-perintah-Ku adalah tetap sama saat ini maupun saat ketika Aku
memberikannya berabad-abad yang lalu. Terimalah Perintah-perintah-Ku dan patuhilah,
agar hati kita berdenyut seirama.
Read
Wisdom of Solomon 2:21-24+
Kesesatan
orang jahat
Keb 2:21 Demikianlah mereka berangan-angan, tapi mereka sesat, karena telah
dibutakan oleh kejahatan mereka.
Keb 2:22 Maka mereka tidak tahu akan rahasia-rahasia Allah, tidak yakin akan
ganjaran kesucian, dan tidak menghargakan kemuliaan bagi jiwa yang murni.
Keb 2:23 Sebab Allah telah menciptakan manusia untuk kebakaan, dan dijadikan-Nya
gambar hakekat-Nya sendiri.
Keb 2:24 Tetapi karena dengki setan maka maut masuk ke dunia, dan yang menjadi
milik setan mencari maut itu.
Holy
Love, 24 Februari 2018
Sekali
lagi aku (Maureen) melihat sebuah Nyala Api Besar, dan aku tahu bahwa itu
adalah Hati Allah Bapa.
Dia berkata: Aku adalah Allah,
Bapa, Pencipta Semesta Alam. Seluruh ciptaan berada dibawah Kuasa-Ku. Adalah Kehendak-Ku
yang mempertahankan dunia dan seluruh ciptaan. Setiap jiwa bergantung kepada Kehendak-Ku.
Setiap kepuasan adalah mendapatkan keuntungan dari Kehendak-Ku.
Aku ingin berusaha bersama manusia
menuju kemenangan Kebenaran. Ini adalah kemenangan terakhir yang akan mengalahkan
setan. Janganlah kamu mengorbankan kesempatan dimana kamu akan berdiri pada hari
penghakimanmu. Pastikanlah bahwa di setiap saat Kebenaran sekarang ini kamu tetap
taat kepada Perintah-perintah-Ku sebagai sarana menuju keselamatanmu. Menjauhi ketaatan
ini berarti kamu mengundang Murka-Ku.
Tundukkanlah hatimu kepada-Ku. Aku
memilih setiap jiwa untuk menjadi Sisa Umat-Ku yang kudus. Namun sedikit sekali
yang mau menanggapi panggilan dan permintaan-Ku ini.
Read
Deuteronomy 5:1+
Ul 5:1 Musa
memanggil seluruh orang Israel berkumpul dan berkata kepada mereka: "Dengarlah,
hai orang Israel, ketetapan dan peraturan, yang pada hari ini kuperdengarkan kepadamu,
supaya kamu mempelajarinya dan melakukannya dengan setia.
Holy
Love, 25 Februari 2018
Sekali
lagi aku (Maureen) melihat sebuah Nyala Api Besar, dan aku tahu bahwa itu
adalah Hati Allah Bapa.
Dia berkata: Aku adalah Bapa
segala zaman. Kamu tidak bisa melihat betapa besar perhatian yang Kucurahkan untuk
memberi isi kepada setiap saat yang ada sekarang ini yang Kuberikan kepada setiap
jiwa. Adalah Aku yang menentukan kedalaman penderitaanmu ataupun ketinggian dari
setiap kemenanganmu. Setiap saat yang ada dipenuhi dengan Kehendak-Ku bagimu. Karena
itu sadarilah bahwa setiap saat adalah merupakan jumlah total dari Kehendak-Ku
bagimu.
Janganlah menyiakan-nyiakan waktu
untuk bertanya-tanya bagaimana kamu akan mengatur atau apa yang harus kamu lakukan.
Ketetapan-Ku telah menentukan jalan mana yang harus kau ikuti. Kepercayaan
adalah cara untuk memperoleh damai. Kenalilah usaha-usaha setan untuk
menghancurkan damaimu.
Janganlah berusaha membayangkan
sifat dari Murka-Ku ataupun saat kedatangannya. Aku tidak tergantung kepada waktu
dan tempat. Tetapi Aku memberikan setiap saat sekarang ini kepadamu bersama dengan
rahmat untuk bisa menerimanya. Rasa takut dan khawatir tidak akan mempengaruhi Kehendak
Ilahi-Ku.
Mengetahui semuanya ini adalah merupakan
sebuah rahmat. Percayalah.
Read 1
Thessalonians 2:13+
1Tes 2:13 Dan karena
itulah kami tidak putus-putusnya mengucap syukur juga kepada Allah, sebab kamu
telah menerima firman Allah yang kami beritakan itu, bukan sebagai perkataan
manusia, tetapi--dan memang sungguh-sungguh demikian--sebagai firman Allah,
yang bekerja juga di dalam kamu yang percaya.
Holy
Love, 25 Februari 2018
Yesus berkata: Aku adalah Yesusmu,
yang lahir menjelma.
Renungkanlah akibat-akibat dari hidup
diluar pelukan salib. Jiwa seperti itu berada jauh dari-Ku. Dia tak akan
menemukan penghiburan di dalam doa. Dia tak akan mengalami rahmat yang luar
biasa. Dia tak bisa melihat dengan jelas jalan yang Kutunjukkan kepadanya. Jalannya
hanya berupa kebingungan dan ketidakpastian.
Jiwa yang memeluk salibnya akan
berada dekat dengan-Ku. Sikapnya mencerminkan sikap-Ku. Aku memilih jiwa seperti
itu sebagai sarana-Ku yang istimewa. Salib-salib yang diberikan kepadanya sudah
dipilih oleh-Ku dan salib itu tak akan terlalu sulit untuk ditanggungnya dengan
pertolongan-Ku. Hal ini akan menghasilkan buah yang berlimpah.
Setiap jiwa harus berusaha keras
untuk menerima sebuah relasi yang istimewa dengan-Ku.
Silakan melihat artikel lainnya
disini : http://rosa-devosi.blogspot.co.id/