Saturday, April 22, 2017

Enoch, 9 April 2017

Pesan Pastor Enoch :


ANAK-ANAKKU, JIKA KAMU BERADA DALAM KEADAAN DOSA BERAT, AKU MEMINTAMU UNTUK MEMPERBAIKINYA, BERHENTILAH BERBUAT DOSA DAN SESEGERA MUNGKIN KEMBALILAH KEPADA ALLAH.

9 APRIL 2017 9:10 AM

PANGGILAN DARI YESUS YANG KUDUS KEPADA UMAT MANUSIA

Anak-anakKu, damaiKu ada bersamamu.

Perjalananmu menuju keabadian telah semakin dekat. Ketika kamu sampai disana, kamu akan dihakimi oleh Mahkamah AgungKu dan kamu akan tahu berapa banyak kamu mengasihi dan melayani, dan berapa banyak kamu tidak mengasihi dan tidak melayani. Jika kamu sampai disana, kamu akan menunggu Malaikat Pelindungmu, untuk membawamu menuju Ruang Pengadilan. IbuKu akan hadir disana untuk mengantarai kamu, dengan disertai oleh jiwa-jiwa terberkati. Setelah pengadilan, para MalaikatKu akan membawamu ke tempat yang layak bagimu, sesuai dengan putusan hukuman bagimu. Hanya sejumlah kecil saja yang bisa terhitung masuk ke dalam Surga. Dan sebagian besar umat manusia akan masuk ke dalam Api Penyucian ataupun neraka.

Anak-anakKu, sekali lagi Aku berkata: makanlah sebanyak mungkin Tubuh dan DarahKu agar kamu dikuatkan secara spirituil dan jiwamu bisa melewati perjalanan menuju keabadian. Api yang memurnikan di dalam Api Penyucian menantikan sebagian besar anak-anakKu, sedangkan api mengerikan dari neraka menantikan angkatan yang penuh dosa dan tak pernah bersyukur ini.

Anak-anakKu, Api Penyucian adalah sebuah tempat pemurnian dimana jiwa-jiwa yang belum sepenuhnya menyatu di dalam kasih dengan Allah dan sesamanya di dunia ini, akan menuju. Ada tiga tingkatan di tempat itu: tingkat tinggi, menengah dan bawah, dan pada masing-masing tingkatan ada berbagai tempat untuk melakukan penebusan. Api Penyucian di tingkat atas dan menengah adalah sebagai tempat pemurnian kasih, dimana jiwa-jiwa menderita karena mereka tidak merasakan kehadiran Allah. Api Penyucian yang pertama (tingkat atas) dikunjungi oleh IbuKu dan para malaikatKu, dan IbuKu bertanggung-jawab untuk mengangkat jiwa-jiwa disana menuju ke Surga ketika jiwa-jiwa itu telah selesai menjalani pemurnian mereka. Api Penyucian yang kedua (tingkat menengah) dikunjungi oleh MikhaelKu yang terkasih (Malaikat Agung). Dia adalah pengawal jiwa-jiwa dan dia turun ke tempat itu untuk membawa jiwa-jiwa menuju Api Penyucian yang pertama pada hari pestanya atau kapanpun Allah menghendakinya. Pengantaraan dari IbuKu adalah demi kepentingan jiwa-jiwa.

Api Penyucian ketiga (tingkat bawah) adalah sebuah tempat dengan kobaran api, sebuah api pemurnian yang membakar semua kejahatan dan dosa. Disana jiwa-jiwa diingatkan akan segala kejahatan dan dosa yang mereka lakukan dan tidak adanya rasa kasih mereka terhadap Allah dan sesama ketika mereka berada di dunia ini. Ia merupakan sebuah tempat kegelapan dan pemurnian, dimana jiwa-jiwa berjuang melawan iblis yang membuat mereka terjatuh dan hampir musnah. Di dalam Api Penyucian tingkat ketiga ini terdapat jiwa-jiwa yang semasa di dunia terpisah dari Allah dan hidup di dalam dosa. Namun masih ada orang lain yang mendoakan mereka atau mereka berusaha memohon pengampunan sebelum meninggal, atau mereka adalah devosan terhadap IbuKu dan membawa skapulir IbuKu, atau melalui kuasa dari doa Rosario IbuKu atau karena KerahimanKu kepada jiwa-jiwa, sehingga mereka tidak sampai musnah selamanya. Aku ingin mengatakan kepadamu, anak-anakKu, bahwa Misa Kudus dan karya-karya kemurahan hati yang kau lakukan demi jiwa-jiwa di dalam Api Penyucian tingkat ketiga (tingkat bawah) hanya akan menguatkan mereka di dalam perjuangan spirituil mereka disana. Mereka adalah jiwa-jiwa yang paling membutuhkan sehingga kamu bisa secara khusus berdoa bagi mereka. Jiwa-jiwa itu membutuhkan banyak doa-doa agar mereka bisa memurnikan dirinya dan naik menuju Kemuliaan Kekal.

Anak-anakKu, Surga, Api Penyucian dan neraka adalah tempat-tempat spirituil dimana jiwa-jiwa akan berhenti disana setelah hidup di dunia. Aku ingin menjelaskan hal ini, bahwa itu bukanlah semacam negara, tetapi tempat. Seperti kamu menempati sebuah ruang di dunia ini, begitu juga di dalam keabadian, tetapi bedanya adalah bahwa tempat-tempat disana bersifat spirituil yang diciptakan sebagai rumah bagi jiwa-jiwa. Surga adalah tempat spirituil yang penuh Kasih, Damai, Sukacita dan Kepenuhan, bersama kehadiran Allah. Api Penyucian adalah tempat spirituil dari kasih yang memurnikan atau api yang memurnikan. Neraka adalah tempat spirituil yang berupa siksaan dan api yang membakar dan tak pernah padam, dimana jiwa-jiwa yang memberontak melawan Allah tinggal disana. Aku menjelaskan semua ini kepadamu agar kamu menyadari dan tahu bahwa di dalam keabadian tak ada negara, tetapi ada tempat.

Anak-anakKu, jika kamu berada dalam keadaan dosa berat, Aku memintamu untuk merenung kembali, berhenti berbuat dosa dan segera kembali kepada Allah. Aku berkata ini kepadamu karena jika PeringatanKu yang mengejutkan kamu itu terjadi, dimana kamu dalam keadaan dosa berat, maka jiwamu akan berjalan menuju neraka, dan dari sana hanya sedikit sekali yang kembali ke dunia ini. Hanya pendosa yang bertobat dan ingin merubah hidupnya saja yang akan kembali. Mereka akan diberi kesempatan untuk kembali ke jalan keselamatan atau menjauhi dosa. Mereka yang tidak bertobat sebelum PeringatanKu terjadi, akan mati. Tegurlah anak-anak yang memberontak itu, karena saat PeringatanKu sedang tiba. 

Gurumu, Yesus di dalam Sakramen Terberkati.

Wartakanlah pesan-pesanKu kepada seluruh umat manusia. 



Silakan melihat artikel lainnya disini : http://rosa-devosi.blogspot.co.id/