Pesan Holy Love, 28 Februari 2016



Pesan Holy Love, 28 Februari 2016

Maria – Tempat Perlindungan Holy Love, berkata :”Terpujilah Yesus.”

“Anak-anak yang terkasih, hadapilah tantangan hari ini dengan bergantung sepenuhnya kepada imanmu. Janganlah kamu disesatkan oleh opini-opini publik atau pengaruh dari gelar atau kekuasaan untuk mengkompromikan Kebenaran imanmu. Hargailah keadaan rahmat seperti yang diminta Yesus darimu, dari saat ke saat. Hanya dalam keadaan rahmat inilah kamu bisa menerima Yesusku, didalam Tubuh, Darah, Jiwa dan KeilahianNya. Jika kamu tidak ikut serta didalam Iman Katolik, aku mengundangmu untuk merenungkan rahmat dari ikatan yang erat ini dengan Yesus yang ditawarkanNya melalui Ekaristi bagi mereka yang Katolik.”

“Ingatlah, aku datang bagi semua orang dan segala bangsa, dengan membawa Kebenaran. Aku tak pernah merubah Kebenaran hanya untuk menyenangkan manusia. Aku juga tidak merubah Doktrin agar manusia bisa bersatu. Persatuan semacam ini nampaknya menarik, dari luar, namun sebenarnya itu adalah persatuan dari kejahatan. Yesus mengutus aku untuk mendorong kesetiaanmu kepada Iman ditengah adanya berbagai kompromi terhadap Kebenaran yang kini sedang digalakkan. Aku akan terus menjaga hatimu dan imanmu jika kamu mau berseru kepadaku.”*

* Ingat pesan tanggal 2 Februari 2015: "Jika kamu mau berseru, ‘Pelindung Iman, datanglah menolongku’, maka aku akan menyelimuti hatimu didalam Hatiku dan melindungi kamu.”

Popular posts from this blog

LDM, 30 September 2024, Rahasia ketiga

LDM, 16 September 2024

LDM, 29 Februari 2024